Rabu, 05 Oktober 2016

GULAI IKAN KEMBUNG BANJAR

بسم الله الرحمن الرحيم


    Kembung Banjar adalah nama sekelompok ikan laut yang tergolong ke dalam marga Rastrelliger, suku Scombridae. Meskipun bertubuh kecil, ikan ini masih sekerabat dengan tenggiri, tongkol, tuna, madidihang, dan makerel. Di Ambon, ikan ini dikenal dengan nama lema atau tatare, di Makassar disebut banyar atau banyara. Dari sini didapat sebutan kembung banjar.

    Kembung termasuk ikan pelagis kecil yang memiliki nilai ekonomis menengah, sehingga terhitung sebagai komoditas yang cukup penting bagi nelayan lokal. Kembung biasanya dijual segar atau diproses menjadi ikan pindang dan ikan asin yang lebih tahan lama. Ikan kembung yang masih kecil juga sering digunakan sebagai umpan hidup untuk memancing cakalang.

Source: Wikipedia

Gulai Ikan Kembung Banjar




✔ Bahan:

5 ekor ikan peda/ikan banjar/banyara'
1 gelas santan kental + 2 gelas santan encer dari 1/2 butir kelapa
Garam dan penyedap jika suka
2 lembar Daun salam
2 lembar daun jeruk, sobek-sobek

✔ Bumbu yang dihaluskan:

1/2 sdt jinten
1 sdt ketumbar
1/2 sdt merica
3 cm kunyit
3 cm lengkuas
1 serai
5 bawang merah
2 bawang putih
2 batang daun bawang merah (bisa tidak pakai, ini hanya kebetulan ada jadi dicemplung juga)


✔ Cara membuat:
- Bersihkan ikan, buang insang dan isi perutnya, cuci bersih kemudian lumuri garam. Diamkan 30 menit lalu goreng hingga matang, sisihkan.
- Tumis bumbu halus beserta daun jeruk dan daun salam hingga harum
- Masukkan santan encer, biarkan mendidih
- Masukkan daun bawanh dan ikan, biarkan hingga mendidih
- Tambahkan garam dan penyedap kemudian masukkan santan kental. Aduk terus hingga mendidih, matikan api.
- Sajikan


بارك الله فيكم

Tidak ada komentar:

Posting Komentar