Rabu, 25 Januari 2017

MARTABAK TELUR

بسم الله الرحمن الرحيم



Iseng-iseng coba buat martabak telur, hmmm... rasanya sudah mirip sama yang jual dipinggir jalan hanya saja kulitnya masih agak ketebalan, belum telatan ngelempar-lempar kulit soalnya..hihi.. ini terinspirasi saat makan malam di rumah Ummu Balqis disuguhin martabak frozen, tapi yang itu malah lebih tebel lagi malah kulitnya.. yuk disimak resepnya...




 

Martabak Telur


✔️ Bahan kulit :

200 gr tepung terigu protein rendah
Sejumput garam
Air secukupnya
Minyak tuk merendam

✔️ Cara membuat kulit :

Campur rata terigu dan garam,  tuang air sedikit demi sedikit hingga adonan kalis.
Bagi 5 bagian kemudian rendam dalam minyak ±10 menit

✔️ Bahan isi :

• Tumisan daging:
1/2 Sdt jintan
1/2 sdt ketumbar
2 bawang putih
2 bawang merah
Haluskan semua bahan diatas
100 gr daging giling (bisa pakai daging ayam atau tidak pakai daging-dagingan juga boleh)
Sedikit air, garam dan gula
Minyak tuk menumis

>> Tumis bumbu yang telah dihaluskan, masukkan daging cincang dan air, biarkan daging berubah warna dan air hampir habis. Masukkan gula dan garam, biarkan air habis.. Sisihkan

CHICKEN YAKINIKU

بسم الله الرحمن الرحيم

 

Rasa Chicken Yakiniku ini mirip sama topping ayam yang sering saya buat tuk topping pangsit ayam.


 


CHICKEN YAKINIKU

 
Bahan :
- 1 sendok makan minyak untuk menumis
- 2 butir bawang putih cincang halus
- 2 ruas jahe, cincang halus
- 250 gram ayam, potong dadu ( ana pakai daging paha ayam, pisahkan dari tulangnya)
- 1 butir bawang bombay, belah dua membujur, iris-iris tipis, sehingga menjadi setengah lingkaran

Saus bumbu (aduk jadi satu):
- 1 sendok makan saus tiram
- 1 sendok makan kecap manis
- 1/2 sendok makan minyak wijen (ana tidak pakai)
- 1/2 sendok teh merica bubuk (ana pakai merica hitam)
- 1/2 sendok teh kaldu bubuk
- 1 sendok makan kecap asin
- 1 sendok teh gula pasir
- 200 ml air

Cara membuat:
- Siapkan wajan, panaskan minyak dan tumis bawang putih dan jahe hingga harum, masukkan bawang bombay, aduk hingga bawang layu.
- Masukkan daging ayam, aduk-aduk hingga daging berubah warna.
- Tambahkan saus bumbu. Aduk hingga ayam matang dan air menyusut.
- Chicken yakiniku siap disajikan dengan nasi putih hangat.

Sumber : JTT dengan modifikasi dari ana



بارك الله فيكم

Selasa, 24 Januari 2017

SoP AYAM ala PAK MN KLATEN


بسم الله الرحمن الرحيم


Pas Syifa ngirim resep nih digrup DU,  langsung ngileeeer..  Harus direcook nih,  tapi mesti cari ayam yang masih segar..  Hmmm,  jadi ingat Ayam-Ayamnya suamiku di Bone,  entah masih ada atau sudah habis ditinggal pergi.. 
Alhamdulillah kebetulan ada teman suamiku yang  mau jual ayam, harganya 45rb/ekor. Setelah ayamnya datang, saya jadi rindu sama ayamku di Bone yang gemuk-gemuk soalnya ayam yang saya beli ini bisa dibilang ayam ABG.. Lagi masa pertumbuhan..hahaha.. Berikut saya bagikan resep yang sudah dimodifikasi sama Syifa. Saya cuma mengganti daun bawang jadi bunga bawang trus kayu manis saya skip..



 Lihat resep Sop yang lain

Sop Konro
Sop Iga Sapi

 

Sop Ayam ala Pak Min Klaten

Bahan :
- 1 ekor ayam kampung (potong-potong menjadi beberapa bagian, lumuri dengan garam dan diamkan selama 15 menit, kemudian cuci bersih)
- 3 tangkai seledri (rajang halus)
- 4 helai daun bawang (rajang halus)
- 1 ruas jahe (memarkan)
- 1 ruas lengkuas (memarkan)
- 2 batang serai (memarkan)
- 2 lembar daun salam
- 1 sdt pala bubuk
- 2 sdt lada hitam bubuk
- garam dan gula pasir secukupnya

Bumbu Halus :
- 5 butir kemiri
- 5 siung bawang putih
(Bumbu halus ditumis hingga harum)

Minggu, 22 Januari 2017

TONGKOL SUWIR KEMANGI

 بسم الله الرحمن الرحيم


Ingin sedikit bercerita tentang Mudhorot yang ditimbulkan ROKOK.. Rokok hukunya HARAM.. kenapa? karena hanya menimbulkan mudhorot saja  tanpa manfaat. Saya tidak perlu lagi diceritakan masalah mudhorotnya karena saya sudah melihat sendiri akibat yang ditimbulkan.. Gak usah jauh-jauh..... Bapak dan Bapaknya teman terdekatku Andi Linda.. *Semoga Alloh merahmati mereka*.
Bapak yang meninggal Qaddarulloh karena salah satu sebab yaitu Rokok, ditenggorokannya tumbuh TUMOR GANAS. Setelah kemo ketiga qaddarulloh sudah tidak bisa lagi bertahan dan meninggal diusia yang ke 63. Saat bapak sakit juga ternyata bapaknya temanku mengalami hal yang sama, bedanya itu, Tumor Ganas yang tumbuh dalam tubuh bapaknya Linda itu di Paru-Parunya dan sudah sangat besar. Linda sempat minta pendapat sama saya waktu bapaknya disuruh Kemoterapi sama dokter tapi saya bilang sebaiknya jangan karena saya sudah melihat kondisi bapak yang sangat turun drastis sejak kemo 1 sampai kemo ke 3, mungkin juga karena faktor umur yang sudah tua jadi kondisi fisiknya yang tidak bisa bertahan.. qaddarallah.. Bapaknya Linda meninggal hanya selang 5 bulan setelah bapak.
Oke, cerita rokoknya kita cukupkan sampai disini, mari kita ke Dapur..


Ini hanyalah masakan yang sangat sederhana tapi dapat membuat saya nombok makannya.. hahhaha..
 
TONGKOL SUWIR KEMANGI




✔️ Bahan :
6 iris pindang tongkol  (bisa pakai ikan tongkol segar atau ikan cakalang)
1/2 ikat kemangi,  petiki daunnya
1 buah jeruk nipis,  peras airnya
1 cabe merah
6 cabe rawit atau sesuai selera
1 bawang putih
Gul dan garam secukupnya
Tambah penyedap jika suka
Minyak tuk menggoreng dan menumis

Jumat, 20 Januari 2017

BUBUR SANTAN TOPPING AYAM


بسم الله الرحمن الرحيم



Akhir-akhir ini saya malas sekali tuk memfoto masakan,  malas ke atas soalnya.  Hasil foto biasanya bagus kalo naik diatas,  tapi nih malas banget..  Berhubung saya buat bubur yang menjadi salah satu resep favorit saya,  saya memaksakan diri ke atas tuk sesi pemotretan.  Saya sudah sangat rindu dan ingin pulang ke Bone tapi urusan suami dikampus lamaaaaa..  Jurnalnya belum selesai di review padahal sudah 1 bulan lebih.  Ada temannya yang cuma dua minggu sudah selesai direview tapi qaddarallah...  Punya suami agak telat..  Entahlah,  reviewernya agak lambat..
Mana lagi Pak Kadis sudah sering nelpon nyuruh pulang...  Aaaaakkk... Tambah pucing.  Pokoke tanggal 28, selese g selese direview,  harus pulang ke Bone.. Oke,  cerita Brawijaya saya cukupkan..  Mari ke resep nyooook..


BUBUR SANTAN TOPPING AYAM




# Bahan Bubur :
2 mangkuk Nasi Putih
Air secukupnya
1 liter Santan dari 1/4 butir kelapa (tadi beli kelapa parutnya 2rb)
Sedikit garam
1 ikat sawi hijau, ambil daunnya, cuci bersih lalu potong-potong. Batangnya sisihkan

# Cara Membuat Bubur :
- Masak nasi putih bersama air hingga menajdi bubur
- Masukkan santan, aduk hingga meletup
- Masukkan sawi dan garam, aduk rata, matikan api

>> Bahan Topping Ayam :
1/2 kg ayam (tadi saya pakai 1/2 dada dan sayap), potong kecil-kecil
5 sdm kecap manis
5 batang daun bawang, iris tipis
5 batang bunga bawang, bisa tidak pakai, iris tipis
Batang sawi, iris 1/2 cm
Sedikit garam dan sedikit minyak tuk tumisan
Bumbu yang dihaluskan >> 4 bawang putih, 1 bawang bombay ( bisa diganti bawang merah 5 biji), sedikit merica
Garam secukupnya
1 liter air

Kamis, 05 Januari 2017

SAMBEL SEREH KOJA

بسم الله الرحمن الرحيم


Lagi malas edit gambar jadinya gambar resep yg sudah saya share ke dapur Ummahat saja yang saya kopi, tapi resep tetep punyaku yaaaah, bukan asal ngopas resep orang.. hihi



✔️ Bahan:
2 buah cabe merah,  potong tiga bagian
10 cabe rawit
3 tangkai daun salam koja/dau kare
1 Batang serai,  iris tipis
1 bawang bombay,  belah dua
2 bawang putih
Gula dan garam secukupnya
1 buah jeruk nipis,  peras dan ambil airnya

✔️ Cara membuat:
- Goreng cabe dan bawang hingga setengah matang,  angkat dan tiris
- Goreng sebentar sereh dan daun salam koja
- Blender semua bahan hingga halus
- Tumis hingga air hampir habis,  masukkan air jeruk,  gula dan garam
- Aduk rata lalu matikan api

بارك الله فيكن

AYAM GORENG KARI

بسم الله الرحمن الرحيم

Karena pengen banget nyoba nih resep, saya bela-belain minta daun salam kojanya Ustadzah Nena. kalo diliat dari gambar sederhana saja dan reseo simpel saja, maasyaa Alloh... rasanya enyak poool.. beneran. pakai bumbu kari indofood aja lebih enak...




Bahan:
½ kg sayap ayam (6 sayap), potong dua bagian
Air secukupnya
Bumbu kari (ana pakai bumbu kari instan Indofood ½ bungkus)
Sedikit garam
Segenggam daun kari
Minyak tuk menggoreng