Minggu, 20 November 2016

OTAK-OTAK IKAN CUCUT

بسم الله الرحمن الرحيم



✔ Bahan:
- 250 gram fillet ikan cucut
- tepung tapioka secukupnya
- 1 bungkus santan kara ukuran 65 ml
- 1 butir putih telur
- 3 siung bawang merah - 2 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 1 sdt garam/sesuai selera
- sejumput gula pasir
- 1 sdm oyster sauce (optional)
- 2 buah daun bawang (ambil daunnya saja, rajang halus)
- daun pisang untuk membungkus (bersihkan lalu kukus sebentar saja)

✔ Cara Membuat:
1. Blender fillet ikan dengan ketumbar, lada bubuk, bawang merah, bawang putih, telur dan santan hingga tercampur rata dan menjadi adonan pasta.
2. Masukkan adonan ke dalam wadah, kemudian tambahkan tepung tapioka sedikit demi sedikit. Aduk rata. Jika terlalu encer, bisa ditambahkan tepung tapiokanya. Kemudian masukkan garam, oyster sauce, dan daun bawang campur lagi hingga rata. Cek rasa dengan mengambil sedikit saja adonan lalu direbus.
3. Letakkan sekitar 1 sdm adonan di atas daun pisang kemudian digulung sambil dipadatkan. Tutup kedua ujung dengan staples atau lidi, kemudian rapikan. Lakukan hingga adonan habis.
4. Kukus selama 20 menit.


# Note:
• Otak-Otak Ikan juga bisa dibakar. Caranya, setelah dikukus sebentar, lalu dibakar di atas teflon hingga warna daun pisang berubah menjadi kecoklatan.
• Resep yang sy buat di atas jadinya sekitar 10 bungkus

Mudah-mudahan bermanfaat.



بارك الله فيكن

Tidak ada komentar:

Posting Komentar